Pancer Door Pacitan: Gratis Masuk, Siap Sambut Wisatawan Hingga Larut Malam

- 5 April 2024, 15:22 WIB
Strategi Pemkab Pacitan Gratiskan Biaya Masuk Pancer Door untuk Tingkatkan Lama Tinggal Wisatawan
Strategi Pemkab Pacitan Gratiskan Biaya Masuk Pancer Door untuk Tingkatkan Lama Tinggal Wisatawan /Prokopim/Pemkab Pacitan


Songgolangit.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan mengambil langkah strategis dengan membebaskan biaya masuk ke obyek wisata Pancer Door.

Keputusan ini bukan semata-mata untuk menjadikan lokasi tersebut sebagai ruang terbuka publik, melainkan sebagai inisiatif untuk meningkatkan durasi tinggal para wisatawan yang berkunjung ke daerah tersebut.

Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji, mengungkapkan bahwa Pancer Door diharapkan dapat menjadi magnet yang mampu menarik wisatawan untuk menikmati keindahan dan keunikan yang ditawarkan hingga larut malam.

"Kita ingin Pancer Door ini bisa menjadi daya tarik dan hidup sampai malam sehingga berdampak pada long stay wisatawan," ujar Bupati saat acara diskusi bersama influencer dan admin media sosial Pacitan pada Kamis (04/04).

Baca Juga: Jalur Selatan Pacitan - Trenggalek - Tulungagung sudah Terhubung Pansela, Rutenya Mana Saja?

Bupati yang akrab disapa Mas Aji ini menekankan bahwa durasi tinggal wisatawan di Kabupaten Pacitan masih terbilang singkat. Banyak dari mereka yang hanya menghabiskan waktu sehari dan kemudian kembali ke daerah asal. Oleh karena itu, penting bagi daerah untuk menciptakan daya tarik yang dapat memotivasi wisatawan untuk menginap lebih lama.

"Kita ada alun-alun yang hidup hampir 24 jam dan itu biasa karena daerah lain juga punya, tapi Pancer Door yang hidup 24 jam ini sebuah nilai lebih," imbuh Mas Aji.

Dalam rangka meningkatkan daya tarik Pancer Door, Pemkab Pacitan telah melakukan berbagai pembenahan infrastruktur. Keunggulan lain dari obyek wisata ini adalah lokasinya yang strategis, yakni dekat dengan pusat kota.

Baca Juga: Cara Menurunkan Stunting ala Pacitan: Harapan Baru dari Dana Desa dan Komitmen Bersama

Mas Aji juga menegaskan bahwa promosi harus lebih dipertajam, termasuk melalui peran influencer dan pegiat media sosial Pacitan untuk memperkenalkan Pancer Door kepada khalayak yang lebih luas.

Halaman:

Editor: Yudhista AP

Sumber: Pemkab Pacitan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x