Optimalisasi Fungsi Intelijen Kejaksaan: Langkah Strategis Menyongsong Pemilukada

- 18 April 2024, 19:57 WIB
Jajaran Kejari Ponorogo mengikuti arahan Jaksa Agung Muda Intelijen Kejaksaan Agung RI Prof. Dr. Reda Manthovani
Jajaran Kejari Ponorogo mengikuti arahan Jaksa Agung Muda Intelijen Kejaksaan Agung RI Prof. Dr. Reda Manthovani /@kejari_ponorogo/IG

Songgolangit.com - Dalam rangka persiapan Pemilukada Serentak Tahun 2024, Kejaksaan Negeri Ponorogo mengambil langkah proaktif dengan mengikuti sosialisasi virtual yang diadakan di Ruang Vicon Kejaksaan Negeri Ponorogo. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Kejaksaan Negeri Ponorogo, Rindang Onasis, S.H., Kepala Seksi Intelijen, Agung Riyadi, S.H., M.H., serta staf intelijen setempat.

Jaksa Agung Muda Intelijen Kejaksaan Agung RI, Prof. Dr. Reda Manthovani, dalam arahannya menekankan pentingnya optimalisasi fungsi intelijen dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin timbul selama penyelenggaraan Pemilukada.

Menurutnya, "Kita harus melakukan pemetaan dan cegah dini terhadap berbagai potensi kerawanan konflik."

Lebih lanjut, Prof. Dr. Reda Manthovani menyatakan bahwa penugasan jaksa dalam dan luar instansi pemerintah, sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan, menjadi urgensi khusus dalam memperkuat kelembagaan Kejaksaan.

Baca Juga: Pilkada Ponorogo: PDIP Siapkan Strategi Rahasia, Bacabup Masih Misterius!

Ia menambahkan, "Kita perlu melakukan upaya pencegahan, penangkalan, dan penanggulangan setiap potensi ancaman terhadap keamanan nasional, khususnya dalam penegakan hukum dan ketertiban umum."

Selanjutnya, dalam konteks pengawasan multimedia, Prof. Dr. Reda Manthovani menegaskan peran Kejaksaan sesuai amanat undang-undang.

"Pengawasan dilakukan melalui sistem aduan konten negatif yang telah diatur dalam berbagai undang-undang," ujarnya. Ia juga menyarankan agar Kejaksaan berkoordinasi aktif dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika dalam mengelola konten multimedia yang meresahkan masyarakat.

Baca Juga: Pemimpin Daerah Masa Depan Terpilih Tahun Ini, Simak Tahapan Pilkada Serentak 2024

Halaman:

Editor: Yudhista AP


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah